Recky Sendow Ungkap Visinya Sebagai Balon Rektor

Terkini489 Dilihat

MINAHASA, Narasinews.co.id – Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum (FISH) Universitas Negeri Manado (Unima), Recky Sendow Recky H. E. Sendow, SP., MM., Ph.D., mengaku dirinya akan mewujudkan visi UNIMA BISA bila nanti terpilih sebagai rektor Unima.

“UNIMA adalah singkatan Unggul Inovatif Berdasarkan Mapalus, sedangkan BISA ialah Bersih dan Sejahtera,” jelas Recky.

ia mengaku akan melanjutkan visi Rektor Unima, Prof. Dr. Deitje Adolfien Katuuk, M.Pd untuk membangun kampus tersebut.

Menurutnya, pungutan liar (pungli) harus dibersihkan dengan cara meningkatkan kesejahteraan para dosen.

“Kearifan lokal perlu dikembangkan dan digaungkan secara internasional. Seperti nike, Danau Tondano, enceng gondok, dalam bidang sosial yakni Mapalus, perlu dimaksimalkan agar bisa menarik para peneliti datang di Minahasa,” ujar Recky

“Kita harus bisa membangun Minahasa, maka perlu ada terobosan. Di samping itu penelitian dan pembangunan berjalan beriringan untuk memajukan Minahasa,” jelasnya.

“Unima wajib go internasional, karena itu satu-satunya cara kita bisa bersaing dengan sejumlah kampus besar,” tambahnya.

“Dorong peningkatan kualitas, agar meraih keunggulan hingga ke akreditasi internasional,” jelasnya.

Saya menargetkan PTNBH dalam dua tahun. Maka perlu maksimalkan potensi internal kampus tanpa tidak memberatkan mahasiswa dengan biaya pendidikan. Karena Kampus dibuat untuk mencerdaskan anak bangsa,” tandasnya. (Kai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *