Refleksi Hari Pendidikan Nasional 2023, KBM FISH Unima Adakan Lomba Mahasiswa

MINAHASA, Narasinews.co.id – Dalam Refleksi Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), Keluarga Besar Mahasiswa FISH Unima melaksanakan lomba di Gedung Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum, pada rabu (3/5/2033).

Dekan FISH Unima Recky H. E. Sendouw, SP, MM, Ph.D di wakili oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Goinpeace H. Tumbel, S.Sos, M.AP, M.Si mengatakan bahwa kegiatan ini mendapat dukungan dari Dekan FISH.

“Selaku Dekan tentu sangat mendukung kegiatan mahasiswa apalagi kegiatan ini adalah kegiatan yang memberikan dampak positif”,” kata Goinpeace

“Dengan kolaborasi antar mahasiswa di FISH, kegiatan ini bisa sukses, walapun ada beberapa kendala akan tetapi kendala tersebut bukanlah halangan bagi mahasiswa FISH melaksanakan kegiatan” lanjut Goinpeace

“Harapan kami tentu, spitit-spirit mahasiswa ini selaku bakar semangatnya agar mahasiswa tak kehilangan jati dirinya, dan saya percaya FISH bisa menjadi nomor satu dalam kegiatan kemahasiswaan di Unima, saya yakin, FISH bisa.” tandas Goinpeace

Sweetly Suot sebagai ketua panitia pelaksanan mengakatan bahwa kegiatan ini dilaksanakan karena ada usulan dari beberapa teman-teman mahasiswa pengadaan kegiatan dalam memperingati hari pendidikan nasional 2023.

“Ada beberapa mahasiswa mengusulkan untuk pengadaan kegiatan di dalam kampus terlebih khusus di FISH, karena di FISH sendiri kurangnya kepedulian antar mahasiswa,” ungkap Sweetly

“Kegiatan ini mendapatkan dukungan dari pimpinanan FISH seperti peminjaman alat-alat dan fasilatas peminjaman gedung, tidak ada kendala,” lanjut Sweety

“Harapan saya dari kegiatan ini, mahasiswa yang terlibat dari lembaga – lembaga kemahasiswaan di FISH dapat melaksanakan kegiatan serupa supaya ada kebersamaan di lingkungan FISH.” tutup Sweety

Lomba yang di yang dilaksanakan yaitu Lomba Bintang Vokalia, Tenis Meja serta Bulu Tangkis dan jumlah perseta lomba adalah 111 mahasiswa. (ABa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *