MINAHASA, Narasinews.co.id – Dihadiri seluruh mahasiswa baru (maba), Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (JPBSI) FBS Unima menggelar kuliah perdana pada Senin (21/8/2023).
Dalam kuliah perdana ini, JPBSI mengundang langsung Drs. Elias Pangkey, M.Pd., sebagai narasumber yang membawakan topik “Ketika Aku jadi Soekarno” topik ini sendiri merupakan bahasan mata kuliah Pancasila dan Pendidikan Kewarganegaraan.
“Tujuan bahasan topik ini ada menangkal radikalisme, dan sikap intoleran,” kata Elias.
Kajur PBSI, Dr. Intama Jemy Polii, menyebutkan kegiatan ini wajib diikuti seluruh maba angkatan 2023.
“Tentu ini memiliki nilai positif, apalagi bagi para maba dalam memasuki kehidupan kampus,” sebut Jemy.
Setelah kuliah perdana, kegiatan akan dilanjutkan dengan penyambutan mahasiswa baru di JPBSI. (ABa)