GMNI Minahasa dan Mahasiswa KKN Tondano Selatan Gelar Pelatihan Kreativitas Cara Pembuatan Sabun Cuci Piring

MINAHASA, Narasinews.co.id – Berlangsung pada Senin (11/11/2024) GMNI Minahasa dan Mahasiswa KKN di Kecamatan Tondano Selatan menggelar Pelatihan Kreativitas “Cara Pembuatan Sabun Cuci Piring”, bertempat di Kantor Kecamatan Tondano Selatan.

Camat Tondano Selatan Joris Tumilantouw, menyambut baik inisiatif mahasiswa KKN, dalam sambutanya Joris menyampaikan rasa terima kasih kepada GMNI Minahasa atas partisipasinya.

“Kami mengharapkan kegiatan – kegiatan serupa di masa mendatang untuk mahasiswa KKN di wilayah Tondano Selatan,” Tandasnya.

Diketahui, rabu (06/11/2024) Mahasiswa KKN Tondano Selatan berinisiatif mengadakan pelatihan pembuatan sabun cuci piring bagi Ibu-ibu PKK di Kecamatan Tondano Selatan, bekerja sama dengan GMNI Minahasa melalui surat kerja sama yang diterima pada 8 November 2024.

Ketua DPC GMNI Minahasa Bung Gabriel Punuindoong, mengaku bahwa GMNI Minahasa mendukung penuh kegiatan ini. Organisasi akan menyediakan bahan-bahan serta membimbing langsung dalam proses pembuatannya.

“Kami berharap fasilitas ini dapat mendukung kelancaran program kerja dari mahasiswa KKN Tondano Selatan, serta memberi manfaat yang berkelanjutan bagi masyarakat setempat,” Kata Bung Gabriel.

Dirinya menekankan bahwa pelatihan ini adalah kontribusi nyata mahasiswa kepada masyarakat.

“Kami berharap kegiatan ini dapat mendorong warga untuk memanfaatkan keterampilan ini dalam kehidupan sehari-hari,” Tegasnya.

“Selain lebih hemat, pembuatan sabun sendiri juga dapat meningkatkan kreativitas dan membuka peluang usaha bagi ibu rumah tangga,” Tambahnya.

Sementara, Debora Pontolaeng Koordinator Posko Tondano Selatan, menyebutkan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas dan kemampuan inovasi ibu-ibu PKK dalam menciptakan produk ramah lingkungan yang bermanfaat bagi rumah tangga.

“Teknik dasar serta proses pembuatan sabun cuci piring dipaparkan secara mendetail dalam pelatihan ini,” pungkasnya.

Dirinya Menuturkan, kegiatan Pelatihan Kreativitas tersebut mencakup sesi penjelasan mengenai pemilihan bahan, teknik pencampuran, hingga proses pembuatan sabun cuci piring.

“Pengurus GMNI bersama Mahasiswa KKN memandu peserta dalam setiap tahapan, memastikan setiap ibu PKK terampil dalam proses ini,” tutur Pontolaeng.

Program ini merupakan bagian dari rangkaian pengabdian mahasiswa KKN Tondano Selatan dan diharapkan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat setempat.(Kai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *